comforte zone website ornament
comforte zone website ornament
comforte zone website ornament
comforte zone website ornament
comforte zone website ornament
comforte zone website ornament
05 Sep 2024

5 BAND DENGAN LOGO YANG NGGAK CUMA UNIK TAPI JUGA IKONIK!

5 BAND DENGAN LOGO YANG NGGAK CUMA UNIK TAPI JUGA IKONIK! 5 BAND DENGAN LOGO YANG NGGAK CUMA UNIK TAPI JUGA IKONIK!

Selain dari lagu, cara ngenalin sebuah band bisa dari karya lainnya, kayak artwork single, album, atau bahkan dari logo bandnya yang ikonik. Nggak jarang band lokal atau luar negeri banyak yang bikin logo band mereka se-catchy mungkin biar gampang dikenali sama pendengar lainnya.

Di artikel ini gue bakal bahas band yang terkenal bukan cuma karena lagunya doang, tapi karena logo band mereka yang ikonik juga nih, bro. Siapa aja ya mereka?

 

ROLLING STONES

Logo mulut menjulurkan lidah ini juga makin ikonik karena banyak yang menganggap kalo logo ini jadi representasi dari popularitas sang vokalis, Mick Jagger. Kalo begitu, nggak heran kenapa logo Rolling Stones jadi salah satu logo band ikonik yang timeless, bro!

 

RED HOT CHILI PEPPERS

Ide pemaknaan bintang afinitas sebenarnya datang belakangan, karena Anthony Kiedis pas ngedesain logo kehabisan ide dan ngalamin kebuntuan. Alhasil jadi deh logo Red Hot Chili Peppers yang ikonik ini ternyata awalnya nggak punya arti khusus, haha kocak juga ye!

 

THE WHO

Logo dengan latar belakang lingkaran merah, biru, dan putih yang identik banget sama Union Jack alias bendera nasional Inggris ini, jelas ngasih tau kalo mereka bagian dari gelombang British Invasion yang ngehajar dunia saat itu.

 

NIRVANA

Mereka bikin versi smiley face “mati” dengan garis-garis berantakan, yang pas banget ngegambarin Nirvana yang bersenang-senang lewat musiknya yang liar dan lirik-lirik mereka yang cukup depresi. Kebetulan atau nggak, gokil sih, bro!  

 

MISFITS

Logo yang diambil dari serial film ‘The Crimson Ghost’ ini nggak pernah disangka bakal jadi ikonik dan melekat sama Misfits. Tapi, akhirnya logo ini jadi representasi sempurna buat semua yang berhubungan sama Misfits dan sekarang udah jadi signature mereka.

 

Setiap logo band yang ikonik punya cerita yang beda-beda, ada yang filosofis, ada juga yang nggak disengaja. Tapi satu hal yang pasti, lo harus konsisten dan sepenuh hati biar karya lo bisa jadi satu hal yang ikonik ya, Teman Nyaman!

ARTIKEL TERBARU

COMFORTE ads banner
COMFORTE ads banner
COMFORTE ads banner