comforte zone website ornament
comforte zone website ornament
comforte zone website ornament
comforte zone website ornament
comforte zone website ornament
comforte zone website ornament
28 Jun 2021

Apakah Studio Ghibli dan Pixar Mau Kolaborasi?

Apakah Studio Ghibli dan Pixar Mau Kolaborasi? Apakah Studio Ghibli dan Pixar Mau Kolaborasi?

Hanya dengan satu tweet, pecinta film animasi di seluruh dunia langsung dibikin kejang-kejang. Belum lama ini, akun Twitter resmi Studio Ghibli mengunggah gambar tanpa caption yang bikin jutaan orang di seluruh dunia gempar. Dalam gambar tersebut, kita melihat sosok karakter Totoro dari film My Neighbor Totoro, sedang berlindung di bawah payung tak jauh dari halte bis. Adegan tenar itu jadi sensasional karena kehadiran dua orang tamu spesial.

Dalam gambar tersebut, yang kerap muncul dalam poster dan materi promosi Ghibli, kita melihat dua sosok karakter dari film Monsters, Inc. karya studio Pixar, Mike Wazowski dan Sulley. Keduanya terlihat asyik menemani Totoro di halte bus, berlindung di bawah payung merah serta topi anti air yang kempes.

Kontan, posting sederhana itu bikin netizen gegap gempita. Tak sedikit yang berspekulasi bahwa ini pertanda dua studio animasi legendaris dari dua belahan dunia berbeda itu akan segera berkolaborasi.

Sekadar info, Ghibli adalah studio asal Jepang yang terkenal karena membuat film seperti Spirited Away, Grave of the Fireflies, dan My Neighbor Totoro. Sementara Pixar dikenal karena membuat film seperti serial Toy Story dan Monsters, Inc. Keduanya dicintai karena kerap membuat film animasi berkualitas tinggi yang selalu mendulang penghargaan, termasuk penghargaan Oscar.

Singkat kata, kalau keduanya ketemu, ini seperti dua superstar dunia animasi berjumpa.

Sayangnya, belum ada kepastian apakah Ghibli dan Pixar beneran mau kolaborasi, atau posting tersebut hanyalah akal-akalan admin iseng. Hayao Miyazaki dan John Lasseter, pemimpin studio Ghibli dan Pixar, memang dikenal akrab dan saling menghormati sejak puluhan tahun lalu. Namun, mereka belum pernah berkolaborasi secara resmi dalam proyek besar-besaran sampai sekarang.

Gambar tersebut pun tidak baru-baru amat. Seperti dilansir Hypebeast, gambar Monsters, Inc. versus Totoro tersebut sebenarnya sudah agak lama bergantung di kantor Studio Ghibli di Tokyo, Jepang. Saat kru film dokumenter NHK melawat ke sana pada akhir 2019 lalu, gambar sensasional tersebut nongol di latar belakang.

Jadi, apakah postingan ini hanya tribut iseng untuk merayakan persahabatan dua raksasa animasi tersebut, atau kode untuk kolaborasi yang lebih serius? Kita tunggu tanggal mainnya!

ARTIKEL TERBARU

COMFORTE ads banner
COMFORTE ads banner
COMFORTE ads banner